Motor Dinas Babinsa Kodim Brebes Dicek  

    Motor Dinas Babinsa Kodim Brebes Dicek  

    Brebes – Awal tahun 2022, Dandim 0713 Brebes, Letkol Armed Mohamad Haikal Sofyan, memeriksa kelengkapan kendaraan bermotor dinas yang dipakai anggotanya. Kamis (13/1/2022).

    Disampaikannya melalui Pjs. Pasilog Letda Infanteri Sunardi, pengecekan secara berkala itu merupakan Gaktib (Penegakan Ketertiban) dalam satuan yang bertujuan membudayakan disiplin dan tertib berlalu-lintas bagi para prajurit dan PNS di lingkungan Kodim Brebes.

    “Yang diperiksa meliputi kelengkapan administrasi kendaraan seperti pajak, STNK, SIM, dan KTA anggota. Kemudian untuk fisik kendaraan seperti lampu utama, lampu sein, spion, knalpot, kondisi ban, rem, serta helm standar TNI-AD/SNI, ” terangnya.

    Menurutnya, pengecekan itu juga untuk melihat kondisi kesiapan alat/peralatan operasional penunjang kinerja Babinsa sehari-hari di lapangan.

    “Pengecekan secara berkala diharapkan dapat meminimalisir pelanggaran lalu lintas dan kecelakaan di jalan, ” imbuhnya. (Aan/Red)

    Pengecekan kendaraan dinas TNI pemeriksaan kendaraan dinas babinsa
    AAN SETYAWAN

    AAN SETYAWAN

    Artikel Sebelumnya

    Hanmars Prajurit Kodim Brebes

    Artikel Berikutnya

    Ambrolnya Jembatan Kamal Larangan Juga Berdampak...

    Berita terkait