Yudhi Prasetyo
Yudhi Prasetyo
  • Sep 16, 2021
  • 6009

Wakil Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Brebes Bidang Ekonomi Tinjau Vaksinasi di Paguyangan

Wakil Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Brebes Bidang Ekonomi Tinjau Vaksinasi di Paguyangan
Wakil Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Brebes Bidang Ekonomi Hj Nur Bintang menyerahkan secara simbolis sertifikat vaksin di Puskesmas Winduaji, Kamis (16/9/2021). (Foto: Yudhi Prasetyo)

BREBES - Wakil Ketua Dewan Pengurus Cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan Brebes Hj Nur Bintang meninjau pelaksanaan vaksinasi di wilayah Kecamatan Paguyangan, Kamis (16/9/2021).

Ia menyebut, vaksinasi yang dilakukan dibeberapa tempat itu diinisiasi oleh DPC PDI Perjuangan  Brebes bersama dengan anggota DPR RI Hj Paramitha Widyakusuma SE bekerja sama dengan Pemerintah Daerah Kabupaten Brebes.

"Saya selaku perwakilan DPC PDI Perjuangan Kabupaten Brebes dan Ketua PAC PDI Perjuangan Kecamatan Paguyangan Ferri Angrianto bergotong royong bersama-sama mengayu-bagyo membantu pemerintah untuk ikut berperan menyehatkan bangsa dengan mempercepat vaksinasi bersama Hj Paramitha Widyakusuma dan DPC PDI Perjuangan Kabupaten Brebes, " ujar Hj Nur Bintang. 

Vaksinasi saat ini penting artinya ditengah pandemi covid-19 yang belum berakhir untuk meningkatkan imun tubuh dari paparan covid-19.

Bintang apresiasi kepada tim medis yang telah bekerja keras melaksanakan vaksinasi tersebut. Ia juga apresiasi kepada tim relawan dari Pengurus Anak Cabang (PAC) PDI Perjuangan Kecamatan Paguyangan yang turut mensukseskan acara tersebut.

"Alhamdulillah animo warga terhadap vaksin sangat tinggi, " ujar Bintang. Hal itu dibuktikan dengan banyaknya warga yang datang untuk divaksin.

Contoh, ungkap Bintang, di Desa Ragatunjung, hanya disediakan 130 dosis vaksin, namun ternyata warga yang ingin divaksin berjumlah 800 orang.

"Ini menunjukan animo dan kesadaran masyarakat sangat tinggi, " ucap Bintang.

Dengan telah seluruh warga divaksin diharapkan kehidupan kembali normal seperti semula sebelum adanya covid-19, dan ekonomi berjalan dengan lancar.

"Saya selaku Wakil Ketua DPC PDI Perjuangan Brebes bidang ekonomi berharap ekonomi wawga kembali pulih seperti sediakala, " harap Bintang.

(Yd)

Bagikan :

Berita terkait

MENU